Membeli HP 2nd memang gampang-gampang susah. Untuk anda yang pemula dibidang handphone, berikut ini akan disampaikan beberapa hal yang harus diperhatikan jika kita ingin membeli HP 2nd.
1. Counter
Biasanya jika sebuah counter mendisplay barang dagangannya dengan teratur, keadaannya bersih, jumlah barangnya banyak, maka biasanya barang-barang yang dijualnya pun diperhatikan benar kualitasnya oleh si pedagang.
2. Harga
Sebelum berburu HP, ada baiknya anda mencari informasi tentang harga HP itu sendiri. Anda bisa bertanya pada teman, atau anda bisa memanfaatkan media informasi/iklan yang banyak sekali memuat tentang harga HP yang anda inginkan.
3. Kondisi barang
Untuk kondisi barang, perhatikanlah beberapa komponen di bawah ini, karena komponen-komponen ini sangat vital:
1. Counter
Biasanya jika sebuah counter mendisplay barang dagangannya dengan teratur, keadaannya bersih, jumlah barangnya banyak, maka biasanya barang-barang yang dijualnya pun diperhatikan benar kualitasnya oleh si pedagang.
2. Harga
Sebelum berburu HP, ada baiknya anda mencari informasi tentang harga HP itu sendiri. Anda bisa bertanya pada teman, atau anda bisa memanfaatkan media informasi/iklan yang banyak sekali memuat tentang harga HP yang anda inginkan.
3. Kondisi barang
Untuk kondisi barang, perhatikanlah beberapa komponen di bawah ini, karena komponen-komponen ini sangat vital:
a. Baterai
Perhatikan permukaan baterai, jika sudah menggelembung besar kemungkinan sudah aus dan pasti ngedrop. Yang kedua yaitu cobalah mainkan semua menu kurang lebih lima menit. Perhatikan apakah indikator baterai pada HP berkurang atau tidak, dan cobalah untuk menghubungi operator jaringan selama beberapa saat. Jika baterai cenderung turun-naik, maka besar kemungkinan baterai tersebut amsiong/drop.
b. LCD
Perhatikan dengan seksama kondisi LCD. Pastikan tidak ada warna/bercak hitam di layar jika kita lihat dari sisi atas, bawah, samping. Jika LCD terlihat buram/muncul warna seperti gosong, maka besar kemungkinan LCD tersebut kualitasnya jelek dan pernah di servis. Atau coba matikan dan hidupkan ponsel, saat menyala/hidup pertama kali, akan terlihat bintik hitam atau garis hitam bila ada sel lcd yang rusak atau mati, berarti lcdnya sudah kurang bagus.
c. Body
Perhatikan body ponsel, pastikan semua masih utuh tanpa adanya retak, pecah/kerusakan lain. Kalau hanya warna/keypad ponsel sudah tidak bagus lagi, hal tersebut tidak menjadi masalah karena banyak dijual aksesoris untuk bagian-bagian itu.
d. Segel
Perhatikan segel hologram resmi. Jika masih utuh berarti HP tersebut belum pernah di servis, kalau sudah tidak ada hologram resmi, pastikan anda mendapat garansi dari toko.
e. Sinyal
Pastikan sinyal penuh dan cenderung stabil. Jika sinyal naik turun dalam waktu yang relatif lama, besar kemungkinan ponsel tersebut bermasalah di RF-nya...
f. Casing
Untuk hp yang bisa dibuka casingnya, buka semua casingnya, lihat baik baik baut baut pengikat rangka/mesinnya, disemua bautnya ada lecet bekas dibuka pakai obeng atau tidak. kalau ada kemungkinan pernah service.
0 komentar:
Posting Komentar